Kisah Habib bin Malik Bertemu Nabi

Dunia Nabi ~ Hiduplah seorang raja jahiliyah yang bernama Habib bin Malik. Ia memiliki seorang putri yang cantik. Sejak lahir, kedua lengan putri Habib bin Malik cacat, di tambah matanya tidak bisa melihat.


Pada suatu hari, Habib bertemu dengan Rasulullah. “Wahai Rasulullah, kau adalah makhluk terkasih dari Allah. Kalau benar, tunjukkan kekuatanmu atas bantuan Tuhanmu untuk menyembuhkan atas cedera putriku,” pinta Habib bin Malik kepada Rasulullah.

Mendengar permintaan, Habib bin Malik, Rasulullah hanya menjawabnya dengan tersenyum.

Melihat sikap Rasulullah. Habib sangat kesal dan berkata lagi. “Hai Rasulullah, andaikan kau bisa menyembuhkan cedera putriku, aku akan berjanji akan mengikuti kebenaranmu. Aku pun akan menyedekahkan sebagian hartaku untuk dakwahmu.”  Sekali lagi permintaan Habib bin Malik hanya di jawab Rasulullah dengan semnyuman.

Dengan perasaan kesal, Habib meninggalkan Rasulullah dan pulang ke istana. Ketika sampai di depan pintu istana, terlihat seorang gadis cantik melambai-lambaikan tangannya sambil berlari ke arah Habib.

Subhannallah,” ujar Habib dengan perasaan terkejut, Habib pun bertanya kepada gadis tersebut. “Wahai gadis cantik, apakah kau sungguh-sungguh putriku?” Gadis itu hanya mengangguk-anggukan kepalanya sebagai tanda bahwa setuju dengan perkataan Habib bin Malik.

Melihat kejadian tersebut, Habib langsung masuk keruangannya berrwudhu, lalu shalat dan berdo’a. “Ya Allah Yang Maha Benar. Kau telah tunjukkan kekuasaan-Mu melalui Rasulullah. Maka mulai hari ini aku akan menepati janjiku sebagaimana kebenaran janjimu”. Setelah itu Habib menyuruh pegawainya untuk mengirim sebagian hartanya kepada Rasulullah.
Hikmah Cerita :
“Walaupun pada awalnya Habib bin Malik adalah raja jahiliyah, tapi karena Allah telah membuktikan kebesarannya, ia akan mengikuti ajaran yang dibawa oleh Rasulullah.
Oleh Nisfulail Sofi Febrina, S.Ag

loading...
Kamu sedang membaca artikel tentang Kisah Habib bin Malik Bertemu Nabi Silahkan baca artikel Dunia Nabi Tentang Yang lainnya. Kamu boleh menyebar Luaskan atau MengCopy-Paste Artikel ini, Tapi jangan lupa untuk meletakkan Link Kisah Habib bin Malik Bertemu Nabi Sebagai sumbernya

0 Response to "Kisah Habib bin Malik Bertemu Nabi"

Post a Comment

Kisah Nabi Lainnya