Dunia Nabi ~ Pada suatu ketika, Rasulullah bersabda tentang kematian. Rasulullah menerangkan bahwa kematian di datangkan seperti bentuk domba yang mulus.
Setelah itu, ahli surga dipanggil. Setelah mereka datang, mereka menengadahkan wajah mereka dan melihat maut atau kematian. Saat itu, Allah menanyakan kepada mereka tentang sesuatu yang mereka lihat, Ahli surga mengatakan bahwa yang mereka lihat adalah kematian (maut).
Kemudian, ahli neraka dipanggil, Mereka juga ditanyakan tentang hal yang sama, Setelah itu, maut disembelih dan Allah mengatakan kepada ahli surga dan ahli neraka bahwa tidak ada lagi maut atau kemarian. Mereka akan menjadi kekal.
Peristiwa itu membuat ahli surga menjadi gembira, Mereka akan kekal di dalam Surga. Sementara itu, ahli neraka menjadi sangat sedih karena mereka akan kekal di neraka. Mereka menyesali kehidupan dunia mereka yang jauh dari Allah SWT.
Alangkah baiknya jika umat muslim saling mengingatkan tentang hari penyesalan itu. Pada hari itu manusia yang lalai dan tidak beriman kepada Allah akan kekal di dalam neraka.
"Apabila seorang anak Adam mati, terputuskan amalannya kecuali tiga perkasa, yaitu sedekah jariah, ilmu yang bermanfaat, dan anak yang saleh yang senantiasa mendoakannya".
Oleh Sugiasih, S.Si.
loading...
0 Response to "Kematian Dan Penyesalan"
Post a Comment