Kisah Pemuda Yang Bersuara Merdu

Dunia Nabi ~ Pada suatu ketika, Abdullah bin Mas’ud melalui sebuah kampung, saat ini sekelompok pemuda tampak sedang berkumpul dan minum. Salah seorang diantara mereka  melantunkan  lagu dengan merdu, sementara yang lain memainkan alat musik. Pemuda yang bersuara merdu itu bernama Zadzan, mereka tampak bersenang-senang.

Saat Abdullah bin Mas’ud lewat di depan  rumah mereka, ia berkata.” Alangkah merdu suaramu, seandainya saja  suara itu digunakan untuk melantunkan ayat-ayat suci” Mendengar perkataan Abdullah. Zadzan bertanya. Siapakah orang itu?


Teman-temannya  menjawab bahwa dia adalah Abdullah bin Mas’ud adalah seorang sahabat Rasulullah. Karena kurang begitu jelas, Zadzan juga bertanya tentang perkataan Abdullah bin Mas’ud. Mendengar penjelasan  teman-temannya, Zadzan langsung melempar alat musik  itu yang ada di tangannya.

Setelah itu, ia  berlari ke arah Abdullah bin Mas’ud, lalu ia menangis di depan Abdullah. Abdullah mendekapnya  dan menangis pula, Abdullah mengatakan bahwa ia mencintai orang yang di cintai oleh Allah.

Peristiwa itu benar-benar menyentuh perasaan dan pikiran Zadzan, kejadian itu mengubah kehidupan Zadzan, ia sering kali menemui Abdullah bin Mas’ud untuk belajar tentang agama. Suatu ketika Zadzan menjadi ulama yang menguasai ilmu. Ia  juga banyak meriwayatkan kisah atau fatwa dari Abdullah bin Mas’ud  dan Salman Al-Farisi.

Barang siapa  yang menaati perintah Allah dan Rasul-Nya akan bersama-sama dengan orang-orang yang dianugerahi nikmat Allah swt, yaitu para Nabi, para shiddiqin, orang-orang  yang mati syahid, dan  orang-orang yang saleh. Mereka adalah  sebaik-baik teman (Surat An-Nissa ayat 69). Para shiddiqin  adalah orang-orang yang amat teguh kepercayaannya kepada  kebenaran Rasul, dan inilah orang-orang yang dianugerahi nikmat sebagaimana yang tersebut dalam surat Al-Faatihah ayat 7.

“Wahai anak kesayanganku, bergaullah dengan para ulama dan rapatkanlah kedua lututmu karena sesungguhnya Allah menghidupkan hati yang mati dengan cahaya hikmah, sebagaimana Allah  menghidupkan  tanah yang  mati dengan hujan yang lebat.”

Sumber : Seri Peneguh Iman Islami oleh Sugiasih, S.Si.
loading...
Kamu sedang membaca artikel tentang Kisah Pemuda Yang Bersuara Merdu Silahkan baca artikel Dunia Nabi Tentang | Yang lainnya. Kamu boleh menyebar Luaskan atau MengCopy-Paste Artikel ini, Tapi jangan lupa untuk meletakkan Link Kisah Pemuda Yang Bersuara Merdu Sebagai sumbernya

0 Response to "Kisah Pemuda Yang Bersuara Merdu "

Post a Comment

Kisah Nabi Lainnya